Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kegunaan dan Cara Membuat Kliping Dengan Baik

kegunaan kliping
kliping

Kliping dalam kamus bahasa inggris tertulis Clipping yang berarti guntingan surat kabar atau koran. Kliping diambil dari artikel-artikel, ulasan-ulasan, tanggapan-tanggapan hasil wawancara, dan sebagainya yang berisi berbagai jenis ilmu pengetahuan yang dijadikan koleksi dokumentasi dan perpustakaan.

Kliping merupakan alat penunjang informasi yang dapat dibuat dari bahan-bahan yang akan terbuang, kemudian dikumpulkan sehingga menjadi bahan dokumentasi yang sangat berguna.

Kliping sangat berguna sebagai sumber informasi yang sangat berharga karena karena hal berikut ini.
  1. Menunjang kegiatan pribadi dan organisasi lainnya.
  2. Menambah koleksi perpustakaan.
  3. Memperkaya sumber ilmu pengetahuan.
  4. Bahan bacaan dalam meningkatkan cakrawala berfikir.
  5. Sumber dokumentasia informasi.
  6. Masalah tertentu dapat dijadikan bukti autentik,
  7. Bahan penelitian untuk makalah, tesis dan lain-lain.

Kliping dibuat dengan tujuan sebagai berikut.
  1. Menyimpan, melestarikan kekayaan ilmu pengetahuan.
  2. Menyebarluaskan gagasan, ide seseorang kepada orang lain.
  3. Merangkum beberapa pemikiran dalam suatu bidang pengetahuan tertentu.
  4. Memupuk kreatifitas seseorang.
  5. Menunjang pokok bahasan bidang studi tertentu.
  6. Menunjang kegiatan intelektual dalam penyusunan paper, skripsi, makalah, dan penulisan artikel lainnya.

Dalam menyusun kliping hendaknya seseorang memerhatikan beberapa syarat berikut ini.
  1. Disusun secara rapi dan serasi.
  2. Penghematan dalam kolom.
  3. Pembuatan data dan fakta harus lengkap dan dapat dipertanggungjawabkan keabsahannya.
  4. Mudah dalam pembuatannya.

Untuk mendapatkan hasil yang baik dalam pembuatan kliping dapat ditempuh langkah-langkah berikut ini.
  1. Kumpulkan guntingan surat kabar, majalah atau media cetak lainnya yang menarik perhatian.
  2. Tuliskan subjek atau masalah yang diklipingkan.
  3. Tempelkan guntingan koran, majalah dan sumber lainnya dengan lem secara rapi dan teratur pada lembaran kertas HVS.
  4. Pada masing-masing judul artikel harus disebutkan: a. sumbernya, b.  tanggal, bulan dan tahun terbit,  c.  halaman,  d. info lain yang dirasa perlu.
  5. Jilid dengan rapi agar terlihat lebih menarik.

Posting Komentar untuk "Kegunaan dan Cara Membuat Kliping Dengan Baik"