Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Teknik Manajemen Waktu Berdasarkan Delegasi

Salah satu teknik manajemen waktu selain Teknik Manajemen Waktu Berdasarkan Skala Prioritas adalah Teknik Manajemen Waktu Berdasarkan Delegasi.

Delegasi adalah pemberian wewenang atau kekuasaan formal dan tanggung jawab melaksanakan kegiatan tertentu kepada orang lain. Pelimpahan wewenang dari atasan kepada bawahan diperlukan agar organisasi dapat berfungsi secara efisien karena tidak ada atasan yang dapat mengawasi secara pribadi setiap tugas-tugas organisasi.


Unsur-unsur yang menyangkut dengan delegasi adalah sebagai berikut:
  1. Apa yang didelegasikan
  2. Saling terbuka antara diberi delegasi dan menerima delegasi
  3. Transparasi mengenai delegasi
  4. Ada harapan yang diserahi delegasi
  5. Kekuasaan yang diserahi sepenuhnya
  6. Pengawasan yang wajar
  7. Orang yang diserahi delegasi
teknik manajemen waktu berdasarkan delegasiDelegasi lebih dari sekedar memberikan orang lain tugas untuk mengerjakan sesuatu. Dengan mengikuti cara pemilihan orang yang tepat dan teratur serta bijak, memilih bawahan dengan keahlian yang paling cocok dengan pekerjaannya, atau memilih staf atau karyawan yang sekiranya akan mendapatkan pengalaman yang berguna dari pekerjaan yang didelegasikan.

Ada 4 hal yang harus diperhatikan dalam proses delegasi kekuasaan sehingga berjalan efektif. Keempat hal tersebut dinyatakan sebagai berikut:
  1. Dalam pemberian suatu delegasi kekuasaan atau tugas haruslah dibarengi dengan pemberian tanggungjawab.
  2. Kekuasaan yang didelegasikan harus pada orang yang tepat baik dari segi kualifikasi maupun fisik.
  3. Mendelegasikan kekuasaan pada seseorang juga harus dibarengi dengan pemberian motivasi.
  4. Pimpinan yang mendelegasikan kekuasaanya harus membimbing dan mengawasi orang yang menerima delegasi tersebut.
Dengan demikian pendelegasian kekuasaan mempunyai manfaat ganda, diantaranya adalah sebagai berikut:
  1. Pimpinan dapat lebih fokus pada tujuan dan pekerjaan pokoknya
  2. Putusan dapat dibuat dengan lebih cepat dan unit yang tepat
  3. Inisiatiff dan rasa tanggung jawab bawahan dapat dimotivasi
  4. Mendidik dan mengembangkan bawahan sehingga mampu diberi beban tugas yang lebih besar dan berat lagi nantinya.

Posting Komentar untuk "Teknik Manajemen Waktu Berdasarkan Delegasi"