Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menemukan Kata dan Menggantinya di Word

Menemukan kata dan mengganti di word dapat dilakukan dengan mudah pada microsoft word. Fungsi atau teknik ini sangat berguna untuk menemukan kata pada tulisan yang sedang kita kerjakan. Apabila tulisan masih sedikit, kita dapat dengan mudah menemukannya dengan cara mencari secara manual. Namun bila terdapat ratusan halam dokumen sangatlah sulit untuk melakukannya.

Teknik berikut dapat dilakukan untuk mencari kata atau kalimat dalam sebuah dokumen pada microsoft word. Tidak hanya menemukan kata, teknik ini juga dapat mengganti kata tersebut dengan kata lainnya. Bukan hanya kata saja yang dapat ditemukan, namun juga angka, lambang dan lain sebagainya dapat menggunakan cara berikut ini.

Menu yang digunakan adalah menu Find. (menu ini dilambangkan dengan teropong). atau dengan menekan Ctrl + F (memanggil menu dengan cara lebih cepat).

Cara penggunaannya adalah sebagai berikut:
  1. Buka dokumen pada word
  2. Tekan Ctrl + F
  3. Pada Find what: ketik kata yang akan dicari 
  4. Pada Replace with: ketik kata yang menggantikan
  5. Tekan Replace atau Replace All
  6. Seperti terlihat pada gambar dibawah ini


Menu ini amat berguna jika hendak menemukan berbagai kata atau dokumen ataupun untuk merubah beberapa kata yang sama secara serentak hanya dengan beberapa langkah saja. Dan dapat pula digunakan untuk keperluan lainnya.

Tutorial lainnya Merubah Ukuran Font Size Word

Posting Komentar untuk "Menemukan Kata dan Menggantinya di Word"